Jakarta, 19 Februari 2025 – AC Milan harus menerima kenyataan pahit tersingkir dari Liga Champions setelah bermain imbang 1-1 melawan Feyenoord pada leg kedua play-off di San Siro. Hasil ini membuat Rossoneri kalah agregat 1-2 setelah sebelumnya takluk 0-1 di leg pertama.
Kartu Merah Theo Hernandez Mengubah Segalanya
AC Milan sempat unggul cepat melalui gol eks pemain Feyenoord, Santiago Gimenez, pada menit pertama. Namun, harapan mereka memudar setelah Theo Hernandez mendapat kartu merah di menit ke-51 akibat diving. Feneyord memanfaatkan keunggulan jumlah pemain untuk menyamakan skor lewat gol Julian Carranza pada menit ke-73.
Conceicao: “Kami Kecewa dan Marah!”
Pelatih AC Milan, Sergio Conceicao, tidak menutupi kekecewaannya.
“Ini jelas sebuah kegagalan, kami ingin mencapai 16 besar,” ujar Conceicao dalam konferensi pers.
“Hingga kartu merah Theo, Feyenoord tidak tahu bagaimana cara menyerang kami. Kami kecewa dan marah. Anda bisa bilang wasit terlalu keras, tetapi kami harus lebih kuat secara mental. Saya bertanggung jawab, bukan Theo.”
Wakil Italia Berguguran
AC Milan bukan satu-satunya klub Serie A yang tersingkir di babak play-off. Atalanta juga gagal melaju ke 16 besar setelah kalah 1-3 dari Club Brugge di kandang sendiri dan kalah agregat 2-5. Kini, harapan Italia ada di Juventus yang masih harus menghadapi PSV, sementara Inter Milan sudah memastikan tempat di babak 16 besar.
Apakah Juventus mampu menyelamatkan wajah Serie A di Liga Champions?
Sumber: Bola.com
Baca juga:
Marquez Soroti Kelemahan GP25, Ducati Kembali ke GP24
Ratu Voli Korea, Kim Yeon-koung, Pensiun Akhir Musim
Saksikan berita lainnya:
Kedatangan Ole Romeny! Solusi Ketajaman Lini Gedor Timnas Indonesia
Komentar Terbaru