Bojonegoro, (19/3/2025) – Kebakaran hebat melanda Balai Desa Ketileng, Kecamatan Malo, Kabupaten Bojonegoro, pada Rabu (19/3/2025) dini hari. Api yang berkobar sekitar pukul 02.30 WIB tersebut menghanguskan sebagian besar bangunan, termasuk ruang arsip dan peralatan administrasi desa.
Warga sekitar yang melihat kepulan asap tebal segera berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya. Berkat kerja sama warga, api berhasil dipadamkan sebelum petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi sekitar pukul 03.00 WIB.
Hingga berita ini di turunkan, penyebab kebakaran masih belum di ketahui. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, kerugian materiil di taksir mencapai ratusan juta rupiah karena banyak dokumen penting dan peralatan kantor yang ikut terbakar.
Pemerintah Desa Ketileng berencana segera berkoordinasi dengan pihak berwenang untuk pemulihan pelayanan administrasi bagi warga. Sementara itu, warga di minta tetap waspada dan segera melaporkan jika menemukan hal-hal mencurigakan terkait insiden ini.
Perkembangan terbaru mengenai penyelidikan kebakaran ini akan terus di perbarui seiring dengan hasil investigasi yang di lakukan pihak berwenang.
Baca Juga:
Bukan Perbaiki Sistem, Justru Bangun Penjara di Pulau Terpencil!
Geger! Oknum TNI Diduga Terlibat dalam Penembakan 3 Polisi di Way Kanan?
Nuzulul Quran 17 Ramadhan: Malam Istimewa, Jangan Lewatkan!
Saksikan berita lainnya:
Komentar Terbaru