Pontianak, 7 September 2024 – Festival Anak Shaleh Indonesia (FASI) XII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat resmi dibuka di Aula BPSDM Pontianak. Acara yang dibawakan oleh Ketua Umum DPW BKPRMI Kalbar, Dr. Firdaus Zar’in, S.Pd., M.Si., serta Ketua Umum DPP BKPRMI, Dr. H. Nanang Mubarok, SHI, M.Sos., ini mengusung tema “Santri Hebat. Hebat Prestasi, Hebat Mengaji, dan Berakhlakul Karimah.” Kegiatan tersebut merupakan ajang silaturahmi sekaligus kompetisi bagi para santri untuk menunjukkan kemampuan dalam mengaji dan berakhlak mulia.
Dalam perayaannya, Dr. Firdaus Zar’in menyoroti pentingnya memperhatikan kesejahteraan para Ustadz dan Ustadzah yang mendidik anak-anak dalam ilmu Al-Qur’an. Menurutnya, upah yang diterima saat ini masih jauh di bawah Upah Minimum Kerja (UMK), meskipun mereka memiliki peran penting dalam membentuk generasi berakhlak mulia. Sementara itu, Ketua Umum DPP BKPRMI, Dr. H. Nanang Mubarok, mengapresiasi pelaksanaan FASI ini sebagai sarana untuk mengukur kualitas pendidikan Al-Qur’an di TPA dan TPQ di Kalimantan Barat.
Kepala Biro Organisasi Sekda Provinsi Kalimantan Barat, Medya Yanwar Abdullah, S.Sos., M.Si., yang mewakili Pejabat Gubernur Kalbar, secara resmi membuka acara ini. Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan ini dan berharap bahwa FASI XII tidak hanya menjadi ajang lomba, tetapi juga mampu menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Qur’an serta menjadikannya pedoman hidup bagi generasi muda.
Komentar Terbaru