Jurnal Pelopor – Harga emas produksi PT Aneka Tambang (Antam) Tbk., atau emas Antam, mengalami lonjakan signifikan pada perdagangan hari ini, Rabu, 12 Maret 2025. Berdasarkan data dari situs resmi PT Antam, logammulia.com, harga emas satuan 1 gram di butik emas LM Graha Dipta Pulo Gadung Jakarta dibanderol sebesar Rp 1.702.000 per gram, melonjak Rp 23.000. Hal ini seiring dengan tren positif harga emas dunia yang terus menguat. Akibatnya, para investor semakin percaya bahwa investasi emas menjadi pilihan yang menguntungkan.
Kenaikan yang Membahagiakan
Kenaikan harga emas ini menjadi kabar baik setelah harga emas Antam sempat merosot sebesar Rp 14.000 pada perdagangan kemarin. Sementara itu, harga pembelian kembali (buyback) emas Antam pagi ini juga melonjak Rp 23.000, dengan harga mencapai Rp 1.551.000 per gram.
Transkasi harga jual dikenakana potongan pajak, sesuai dengan PMK No. 34/PMK.10/2017.
Berikut Harga Pecahan emas batangan tercatat di laman Logam Mulia Antam Pada Rabu:
- Harga emas 0,5 gram: Rp901.000.
- Harga emas 1 gram: Rp1.702.000.
- Harga emas 2 gram: Rp3.344.000.
- Harga emas 3 gram: Rp4.991.000.
- Harga emas 5 gram: Rp8.285.000.
- Harga emas 10 gram: Rp16.515.000.
- Harga emas 25 gram: Rp41.162.000.
- Harga emas 50 gram: Rp82.245.000.
- Harga emas 100 gram: Rp164.412.000.
- Harga emas 250 gram: Rp410.765.000.
- Harga emas 500 gram: Rp821.320.000.
- Harga emas 1.000 gram: Rp1.642.600.000.
Harga Emas Global Ikuti Tren Positif
Pergerakan harga emas Antam sejalan dengan tren positif harga emas dunia. Pada perdagangan Selasa, 11 Maret 2025, harga emas dunia di pasar spot menguat 0,92%, mencapai US$2.915,82 per troy ons. Seiring dengan kenaikan tersebut, harga emas Antam juga mengalami lonjakan, mencerminkan pengaruh positif dari fluktuasi pasar global. Hal ini menunjukkan bahwa pasar emas dunia masih menunjukkan kinerja yang kuat, memberikan peluang bagi para investor untuk meraih keuntungan. Sebagai hasilnya, penutupan ini berhasil mendorong harga emas kembali ke level psikologis US$2.900 per troy ons.
Dengan kenaikan ini, banyak yang berharap harga emas dapat terus menguat. Oleh karena itu, hal ini di harapkan dapat memberikan keuntungan bagi para investor.
Sumber: CNBC Indonesia
Baca Juga:
Naturalisasi Resmi! Timnas Indonesia Diperkuat Tiga Pemain Baru
Pesan Kim Sae Ron ke Kim Soo Hyun: ‘Tolong Selamatkan Aku’
Saksikan berita lainnya:
Komentar Terbaru